-->

Pindahan kantor ? Pertimbangkan 4 Hal Penting Ini Sebelum Berpindah!


Saat Anda merasa bisnis bisa berkembang dengan baik, maka menambah jumlah karyawan tentu akan jadi langkah awal yang bisa dilakukan sehingga semua pekerjaan bisa terselesaikan dengan maksimal. Lalu dengan semakin banyaknya karyawan, maka tentunya lokasi kantor yang baru akan dibutuhkan mengingat kantor lama yang mungkin sudah tidak mampu menampung lagi. Jika Anda sudah memutuskan untuk pindah ke kantor yang lebih luas dengan fasilitas lebih lengkap, maka langkah selanjutnya yang juga perlu dipikirkan adalah dari segi pindahan.
tips pindahan kantor


Ya, terkadang terlalu sibuk dalam mencari gedung kantor baru menjadikan hal ini kerap dilupakan. Padahal, proses pindahan bukanlah hal yang mudah dan simpel. Anda juga perlu mempertimbangkan dimana momen pindahan ini nantinya tidak boleh mengganggu dari segi waktu bekerja Anda. Lalu apa saja yang perlu dipikirkan ketika akan pindahan kantor? Berikut ini beberapa hal yang wajib dipertimbangkan:

1. Waktu sewa

Ada baiknya jika Anda bisa memilih gedung kantor yang mampu memberikan waktu sewa secara fleksibel. Hal ini akan menguntungkan Anda nantinya karena jika merasa gedung tersebut belum cocok, maka Anda bisa pindah segera tanpa harus menyelesaikan jangka waktu sewanya yang terlalu lama.

2. Jadwal kegiatan pindahan

Sebelum berpindah kantor, ada baiknya jika Anda membuat jadwal kegiatan terlebih dulu karena ada kemungkinan pindahan ini tidak bisa dilakukan dalam satu waktu saja sedangkan ada pekerjaan yang juga harus diselesaikan. Selain itu jangan lupakan masalah polis asuransi, rencana renovasi, pengurusan izin dan lain sebagainya karena biasanya hal ini memakan waktu.

3. Libatkan karyawan

Pindahan merupakan waktu sibuk sehingga tidak mungkin jika Anda melakukannya sendiri. Libatkan seluruh karyawan dalam hal ini untuk bisa membantu Anda dalam pindahan misalnya ketika pengemasan barang, pemisahan dokumen dan lain sebagainya. Hal ini juga bermanfaat untuk menekan biaya bantu dari pihak luar.

4. Sewa jasa pindahan

Kini sudah banyak sekali yang menyediakan jasa sewa pindahan, namun pastikan jika Anda hanya memilih yang berkualitas. Jasa sewa pindahan berkualitas sudah mengetahui barang mana saja yang harus dikemas kuat, barang mana yang bisa di pisah dan lain sebagainya sehingga semua perangkat kantoran Anda bisa lebih diselamatkan tanpa sembarangan dalam pengepakan.

5. Hubungi klien

Ketika pindahan sudah selesai, jangan lupakan untuk memberikan alamat kantor baru Anda ke klien atau konsumen Anda seluruhnya sehingga mereka bisa langsung datang ke kantor baru jika ada keperluan.

Salah satu gedung perkantoran di Jakarta yang elit adalah The Prime. Office di Jakarta Utara The Prime ini bisa jadi salah satu cara untuk Anda dalam meningkatkan image perusahaan mengingat kantornya mewah dengan lokasi strategis.

Disqus Comments

Advertisement