Naiknya biaya pendidikan anak merupakan persoalan yang harus diwaspadai oleh para orang tua baru. Sebelum Anda mempunyai anak, atau mumpung anak Anda masih kecil, pastikan bahwa Anda sudah menyiapkan diri Anda sebelumnya, dengan mempunyai simpanan yang nantinya kelak bisa dipakai untuk sekolahnya nanti. Jika tidak, sebaiknya Anda segera memulainya dari sekarang.
Kenapa harus dimulai dari sekarang? Ada banyak alasan kenapa biaya pendidikan untuk anak harus disiapkan sejak awal, dan ini adalah alasannya:
- Biaya pendidikan selalu naik
Apalagi biaya untuk pendidikan yang bagus. Inflasi menyebabkan uang sekolah anak di sekolah-sekolah swasta atau negeri yang bermutu lebih banyak daripada yang pernah Anda bayarkan dulu, dengan tingkat kenaikan harga sampai 15% per tahun.
- Waktu singkat untuk mengumpulkan dana
Tak adanya simpanan dana pendidikan berarti Anda harus menyiapkan dana sampai puluhan juta Rupiah dalam waktu yang singkat. Apakah Anda bisa melakukannya tanpa membuat keuangan rumah tangga jungkir balik?
- Kondisi keuangan Anda berubah-ubah
Mungkin saja sekarang ini Anda dalam posisi keuangan yang sangat baik, dengan Anda dan pasangan bekerja. Namun tak ada yang bisa memprediksi apakah kondisi Anda akan tetap sama 5 sampai 10 tahun ke depan. Bisa jadi Anda kehilangan pekerjaan, harus berobat, atau ada masalah lain.
Jadi bagi Anda yang sedang menunda untuk menyiapkan dana pendidikan anak, pikirkanlah lagi hal ini baik-baik. Anda tentunya tak mau anak Anda terpaksa harus berhenti dari sekolah karena ternyata orangtuanya tak bisa membiayai uang sekolahnya untuk di bulan ini, bukan? Semakin lama Anda menundanya, maka semakin sempit pula waktu yang Anda punya untuk menyimpan dana untuk anak.
Ketidakpastian kondisi keuangan adalah komponen yang perlu diperhatikan di saat Anda memutuskan untuk memulai mengumpulkan biaya pendidikan anak. Anda tak pernah tahu apa yang akan terjadi selanjutnya dalam hidup, dan apa saja keperluan yang Anda perlukan di saat tersebut. Bisa jadi, ada keperluan sangat mendesak yang membuat uang sekolah anak harus dipakai, atau pindah sekolah, kenaikan harga, dll. Di saat seperti ini, Anda akan lega jika sudah punya simpanan cukup.