-->

Perhatikan Hal-Hal Penting Ini Saat Memilih Pengharum Mobil


Semua orang pasti ingin merawat mobil kesayangannya sebaik mungkin. Agar mobil tersebut selalu nyaman dikendarai dan performanya prima. Merawat mobil ternyata bukan hanya urusan mesin saja. Kita juga wajib memperhatikan kebersihan dan kenyamanan kabin mobil.

Jika kita ingin membuat kabin mobil jadi nyaman, gunakan saja pengharum mobil. Aroma mobil yang harum pasti membuat kita dan penumpang lainnya merasa betah. Namun jangan sampai kita melewatkan hal-hal penting ini saat memilih pengharum mobil:

memilih parfum mobil

Memilih Jenis Pengharum yang Tepat

Jenis pengharum mobil bisa dibedakan menjadi dua, yaitu pengharum berbentuk padat dan cair. Pengharum mobil yang berbentuk padat sebaiknya diletakkan di dashboard supaya tidak lekas apek terkena hembusan AC. Sementara pengharum cair justru mesti diletakkan di dekat AC. Karena pengharum cair akan menguap sedikit demi sedikit dan membuat seisi kabin mobil jadi harum.

Pengharum Mobil yang Tahan Lama

Menggunakan pengharum mobil yang tahan lama akan membuat kita jadi lebih hemat. Aroma kabin mobil pun akan senantiasa harum bila kita menggunakan pengharum mobil berkualitas. Pada umumnya pengharum mobil berkualitas bisa bertahan 30 hingga 45 hari. Bahkan kini banyak pengharum mobil yang dilengkapi dengna sistem tahan penguapan. Sehingga paparan sinar matahari tak akan mengubah aroma pengharum mobil tersebut.

Sistem Pengharum Mobil yang Bisa Diatur

Ada pengharum mobil yang dilengkapi dengan sistem pengaturan aroma. Kita bisa mengatur aroma pengharum mobil secara leluasa agar tidak terlalu menyengat. Hindari pengaturan pada tingkat tertinggi karena hal tersebut hanya akan membuat kita dan penumpang lainnya jadi tak nyaman. Pengharum mobil bisa di-setting maksimal ketika kita baru saja meletakkan mobil di tempat yang terkena sinar matahari langsung.

Tak Semua Aroma Cocok untuk Mobil Kita

Aroma berupa pinus dan sitrus memang terasa segar. Namun ternyata kedua jenis aroma tersebut membawa pengaruh negatif bagi pengemudi. Pilihlah jenis aroma lain yang lebih tepat dan tak kalah segar, seperti aroma teh, lemon, dan peppermint.

Bukan hanya kenyamanan kabin mobil yang patut kita perhatikan. Kini kita juga mesti cermat menjaga kondisi mobil melalui kepemilikan asuransi mobil. Tingkat kesadaran masyarakat terhadap pentingnya asuransi kendaraan kini semakin tinggi. Tak hanya melindungi mobil dari risiko kesehatan, jenis asuransi mobil all risk juga bermanfaat bagi pengemudi dan penumpang. Sudah waktunya lebih peduli terhadap keselamatan diri sendiri dan kondisi kendaraan dengan memiliki asuransi mobil yang sesuai dengan kebutuhan.

Disqus Comments

Advertisement